Dosen adalah pendidik profesional dan ilmuwan dengan tugas utama mentransformasikan, mengembangkan, dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat (Permendikbud 49/2014 Pasal 1:14)

Kamis, 01 September 2022

Di Jalur Subsidi


Sore ini dua jalur pengisian BBM di SPBU sudah terpasang plang jalur subsidi. Saya sodorkan smartphone yg menampilkan barcode #MyPertamina ke petugasnya. Seperti biasa petugasnya memindai dgn gawai khusus. Kemudian ia berkata, "Lebih cepat dgn barcode ya pak". Tentu saja hal itu membuatnya senang. Sebelumnya saya melihat ia harus menginput nomor kendaraan secara manual.

Setelah selesai terisi BBM, saya menanyakan kpd nya limit BBM dalam satu hari. Jawabnya, "40 liter". Ia bertanya tentang lama waktu saya memperoleh barcode tersebut. Saya jawab, "Satu minggu". Sekalian saya sampaikan masukan agar Pertamina membuka pos di SPBU yg membantu masyarakat utk mendapatkan barcode tsb.

Dalam perjalanan menuju pulang saya berfikir, seandainya Relawan TIK Indonesia di Garut, Zoel Hilmy dkk membuka pos tersebut, tentunya itu akan sangat membantu masyarakat dan pemerintah. Walau saya belum dapat berbuat banyak, setidaknya saya cukup senang dgn nikmat memikirkan kebaikan seperti itu. Semoga Allah memudahkan kita semua, bangsa yg memperoleh kemerdekaannya atas berkat rahmat Nya.

#BiografiCahyana

0 comments :

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya