Dosen adalah pendidik profesional dan ilmuwan dengan tugas utama mentransformasikan, mengembangkan, dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat (Permendikbud 49/2014 Pasal 1:14)

Kamis, 15 Juni 2023

Tradisi Baru di Sekolah

Sekarang ini bisa kita temukan lembaga pendidikan selain kampus melaksanakan wisuda, bahkan ada yg sampai menyewa hotel utk seremoni nya. Padahal biayanya tdk sedikit dan lebih bermanfaat utk biaya masuk jenjang sekolah berikutnya. Kalau wisuda kampus sih tdk ada masalah, sebab boleh jadi itu adalah akhir perjalanan studinya di lembaga pendidikan formal, sekaligus tradisi pelepasan menuju dunia kerja.

Terkadang campur tangan ortu atau kolaborasinya dgn pihak sekolah melalui komite itu bagus, tapi terkadang juga tdk. Pemerintah harus mengendalikan output yg tdk bagus, seperti tradisi-tradisi baru di sekolah yg memberatkan, mulai dari kesepakatan ttg uang yg dibayarkan siswa baru, acara perpisahan di hotel atau mengundang pesohor bertarif selangit, wisuda, atau semisal lainnya. Bangunlah pendidikan yg terjangkau oleh semua kalangan, dan jgn menjadi pendidikan yg memarginalkan keluarga yg tdk mampu atau memberatkan mereka. 

 #PersepsiCahyana

0 comments :

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya