Dosen adalah pendidik profesional dan ilmuwan dengan tugas utama mentransformasikan, mengembangkan, dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat (Permendikbud 49/2014 Pasal 1:14)

Rabu, 30 September 2020

Pancasila Simbolis dan Substantif

Masih dgn kegiatan literasi, kali ini menggali soal sikap simbolis dan substantif terhadap Pancasila.

Saya baru tahu kalau PKI itu ternyata menerima Pancasila. Tertulis dlm AD/ART nya demikian, "PKI menerima dan mempertahankan UUD 1945 yang dalam Pembukaannya memuat Pancasila sebagai dasar-dasar negara dan bertujuan membangun suatu masyarakat yang adil dan makmur menurut kepribadian bangsa Indonesia". Sumber: Bintang Merah Nomor Spesial, "Maju Terus" Jilid I. Kongres Nasional Ke-VII (Luar Biasa) Partai Komunis Indonesia. Yayasan Pembaruan, Jakarta 1963.

Sangat mungkin dlm perjalanannya, organisasi yg pada awalnya menerima Pancasila kemudian menghianatinya. Hingga kini, banyak kita lihat penghianatan terhadap nilai Pancasila yg dilakukan oleh individu ataupun kelompok / organisasi dari kalangan pemerintahan hingga masyarakat biasa. Dlm soal ini kita harus berhati2, jgn mudah menghukumi, terlebih merasa diri paling Pancasilais. 

Budayawan Sujiwo Tejo mengatakan, "Pancasila itu gak ada. Yang ada itu gambar garuda Pancasila. Teks Pancasila itu ada, tapi Pancasila itu gak ada". Yg dimaksud oleh beliau adalah "Pancasila itu gak ada karena gak ada pengamalan nyatanya". Barangkali pesan penting yg ingin beliau sampaikan adalah Pancasila itu penting utk dinyatakan secara simbolis (terdokumentasi) dan substantif (teraplikasikan). 

Kembali lagi ke soal pengakuan Pancasila yg dinyatakan organisasi dalam AD/ART nya yg merupakan sikap simbolis formal organisasi.  Kenapa sekarang ini ada organisasi yg tdk mau mencantumkan Pancasila di dalam AD/ART nya, apakah krn bersikap substantif dan mengabaikan simbolis, ataukah krn menerima satu simbolisasi (misalnya Islam) dan menolak simbolisasi yg lainnya (Pancasila)?

0 comments :

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya