Dosen adalah pendidik profesional dan ilmuwan dengan tugas utama mentransformasikan, mengembangkan, dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat (Permendikbud 49/2014 Pasal 1:14)

Jumat, 18 Juni 2021

Meningkatkan Aksesibilitas Amal Baik dengan Internet

Malam kemarin, sekitar pukul 9, saya terbangun dari tidur. Saya melihat pesan Whatsapp setelah melihat jam di smartphone. Ternyata ada pesan dari ketua pengurus yg meminta saya mewakili DPP DIS utk mengikuti kegiatan Tahlilan Daring yg diselenggarakan oleh anggota organisasi. Dari isi pesannya saya menyimpulkan acaranya sdh lama selesai. Kemudian saya mengirimkan private chat kpd ketua pengurus yg berisi permintaan maaf krn tdk dapat memenuhi tugas pengurus tsb. 

Saya tengok grup Whatsapp DPP DIS, ada pesan dari teman pengurus yg menginformasikan bahwa vicon Tahlilan Daring nya tdk bisa dimasuki krn jumlah peserta sdh sampai di angka 100 orang. Ini hal yg luar biasa. Dgn teknologi, peserta yg mendoakan keluarga yg meninggal bisa sangat banyak dan berasal dari berbagai daerah. 

Tentunya ini bukan hal baru di era Pandemi ini. Di awal Pandemi, PBNU pernah menggelar doa bersama atau Istighasah secara Live yg diikuti oleh jemaahnya. Pemerintah Indonesia pun menggelar acara serupa dan diikuti oleh rakyatnya. Saya termasuk yg mengikutinya malam itu krn terdorong oleh semangat yg sama, ingin agar bangsa ini terlindungi dari dampak buruk Pandemi. Internet memberi kesempatan utk mengakses amal baik seperti itu. Setiap orang secara sinkronus dapat mengikutinya dari mana saja.

#BiografiCahyana

Related Posts:

  • Mimpi Jaringan Area Kota Gratis Teringat 2012 yg silam saat membangun mimpi pemanfaatan TIK utk pendidikan bersama teman-teman RadNet. Saat itu saya memimpikan adanya ISP yg menyediakan metro area network gratis utk keperluan akademik di Garut. Dlm mi… Read More
  • Lingkungan Kreatif Sekolah Dasar Di waktu kecil saya senang memandangi gambar bangunan yg dibuat dgn menggunakan benang wol. Saya mencoba membayangkan bagaimana rupa bangunan dgn menara itu di dunia nyata. Agak horor memang bangunannya. Lukisan wol strimin… Read More
  • Anak Asuhan Sungai Gambar Ilustrasi ANAK ASUHAN SUNGAI Saya merasa sedih dgn adanya musibah yg menimpa siswa sekolah yg terseret arus sungai yg datang tiba2 saat menjelajahi sungai. Saya pun merasa bersyukur karena Allah memberikan perli… Read More
  • Wafatnya Guru Tauhid Kami Hari ini, Sabtu, 22 Februari 2020, guru Tauhid kami, alm. ust Bubun Bunyamin  wafat. Inna lillahi wa inna ilaihi rajiuun. Melalui beliau kami mendapat ilmu bermanfaat dari kitab Tijan. Beliau adalah jembatan yg m… Read More
  • Konten Bisa Merubah Sikap Anak Sebelumnya Syazwan males salat 5 waktu. Saya tdk bertindak kasar sekalipun usianya sudah lebih dari 7 tahun. Saya dan ibunya hanya bisa ngomel bila Syazwan males salat. Suatu ketika saya menemukan video ceramah di FB yg… Read More

0 comments :

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya